Resep Singkong Parut Keju

Advertiser
Advertiser
Resep singkong parut keju merupakan masakan kreatif yang memadukan antara 2 unsur, yakni unsur lokal dan barat. Unsur lokal tentu saja berasal dari singkong. Pasalnya, masyarakat di beberapa daerah di Indonesia masih ada yang menjadikan singkong sebagai sumber karbohidrat. Sedangkan unsur barat berasal dari keju. Seperti yang sudah umum diketahui bahwa keju banyak dipakai pada resep masakan barat.

Mengolah resep singkong parut keju cukup mudah. Tapi, prosesnya memang sedikit memakan waktu. Pasalnya, kalian harus melalui dua proses memasak, yaitu mengukus dan menggoreng. Bila dibuat dengan benar, pasti kalian tidak akan kecewa karena rasanya sungguh lezat. Kalian bakal mendapatkan sebuah cemilan yang memiliki cita rasa yang lain daripada yang lain.


Tips membuat singkong parut keju:
1. Gunakan singkong yang teksturnya empuk. Bila kesulitan mendapatkannya dan mendapatkan tekstur singkong yang keras, disarankan untuk dipresto terlebih dahulu hingga empuk, kemudian baru ditumbuk kasar.
2. Supaya lebih menggoda selera, isi bagian dalam singkong dengan keju padat atau keju cepat leleh.
3. Saat dikukus, tabur garam, gula pasir dan merica bubuk ke singkong.


Bahan untuk membuat atau mengolah resep singkong parut keju:
1. 1 kilogram singkong yang telah dikupas kulitnya.
2. 250 gram keju cheddar, diparut.
3. Gula pasir, garam dan merica bubuk secukupnya.
4. Air secukupnya untuk mengukus.
5. Minyak goreng untuk menggoreng. Kuasai trik menggoreng agar hasilnya super crispy dan renyah (part 1).


Cara membuat singkong parut keju:
1. Siapkan panci dan air untuk mengukus singkong.
2. Kukus singkong hingga menjadi lunak atau empuk.
3. Tumbuk kasar singkong yang tadi sudah dikukus.
4. Bentuk bulat pipih atau bentuk yang lain sesuai selera, kemudian dipadatkan, sisihkan hingga suhunya menjadi normal.
5. Panaskan minyak goreng.
6. Goreng singkong yang tadi sudah dibentuk hingga berwarna kuning kecokelatan, angkat dan tiriskan.
7. Letakkan atau susun singkong goreng di wadah saji, taburkan keju parut di atasnya. Singkong parut keju siap dihidangkan. Makanan ini tentunya dapat dijadikan sebagai menu camilan di pagi atau sore hari. Pertimbangkan juga untuk mencoba resep combro rasa original serta resep getuk goreng khas Sokaraja manis legit.

Resep singkong parut keju akan menjadi semakin kaya rasa dengan tambahan saus cabai dan tomat, mayones atau campuran dari kedua jenis saus tersebut.
Advertiser