Resep Kering Kacang Asam Pedas Manis

Advertiser
Advertiser
Kering kacang adalah satu dari sekian banyak resep masakan khas Indonesia. Selain cocok dijadikan sebagai cemilan, menu kuliner yang menonjolkan cita rasa asam, pedas dan manis ini juga cukup pas disajikan sebahai lauk, pendamping nasi putih dan sayur bersantan.

Ingin mencoba? Silakan simak resep kering kacang asam pedas manis ini hingga tuntas untuk mendapatkan hasil yang memuaskan. Sebab, selain mengetahui daftar bahan dan cara membuatnya, Anda juga disarankan untuk menguasai tips dan penjelasan tambahan pada paragraf terakhir.


Adapun bahan dan bumbu yang harus disiapkan untuk membuat atau mengolah resep kering kacang asam pedas manis adalah sebagai berikut:
1.   700 gram kacang tanah goreng.
2.   Mentega atau margarin secukupnya untuk menumis.
3.   Gula pasir, garam dan merica bubuk secukupnya.
4.   2 sendok makan air asam jawa.
5.   50 gram bawang putih goreng.
6.   3 buah cabai merah keriting, diiris serong tipis.


Bumbu yang harus dihaluskan:
1.   8 buah cabai merah keriting.
2.   8 siung bawang merah.
3.   6 siung bawang putih.
4.   5 butir kemiri.


Tips membuat atau mengolah resep kacang asam pedas manis:
1.   Jumlah cabai yang dipakai boleh disesuaikan selera.
2.   Anda boleh menambahkan sedikit air putih bila dirasa diperlukan untuk mencegah supaya tidak mudah gosong.
3.   Selama memasak disarankan untuk menggunakan api kecil sampai sedang.

gambar: kering kacang asam pedas manis

Cara membuat kering kacang asam pedas manis:
1.   Panaskan mentega atau margarin hingga meleleh.
2.   Tumis bumbu yang tadi sudah dihaluskan hingga harum dan matang.
3.   Tambahkan gula pasir, garam, merica bubuk dan air asam jawa, tumis hingga semua bahan tercampur rata.
4.   Masukkan kacang tanah goreng dan bawang goreng, aduk sampai tercampur rata dan masak sampai mengering, matikan api kompornya.
5.   Kering kacang asam pedas manis siap dihidangkan. Pertimbangkan juga untuk mencoba resep kering teri kacang spesial serta resep kering kentang (cemilan spesial).

Resep masakan khas Indonesia ini boleh ditambah dengan bahan lain sesuai selera. Resep kering kacang asam pedas manis ini setara buat 6 porsi atau lebih.
Advertiser